
GERAKAN SEKOLAH HIJAU
Rabu 23 April 2025 Bintang broadcast Media meliput Gerakan Sekolah Hijau SKANSA Simpang Pematang dengan Program unggulan gerakan menanam tanaman peneduh,hias,buah,sayuran dan obat/toga yang bermanfaat menghasilkan udara segar sehat untuk kenyamanan,kesehatan,netralisir polusi serta cuaca ekstrim.
Program yang digulirkan oleh Kepala SMKN 1 Simpang Pematang Bapak Suryadi,S.Pd., M.Pd. diawali dengan menanam di lingkungan Kelas dan Sekolah oleh seluruh Warga Sekolah,kontribusi yang dihasilkan dalam kerja bakti,gotong royong mewujudkan program Sekolah Sehat membentuk kebiasaan² baik yang dicontoh Siswa dan Masyarakat sekitar.
SKANSA Simpang Pematang sebagai Sekolah Sehat menjadwalkan Kegiatan menanam,membersihkan lingkungan setiap Jum’at dan hari-hari tertentu ketika ada kegiatan kebersamaan.
Seperti kegiatan Hari ini Tim Manajemen Sekolah membersamai dan melaksanakan kegiatan menanam bunga untuk semakin memperindah dan menghijaukan halaman Sekolah sehingga tertata dengan cantik .
Ayo Menanam untuk hijau lingkungan mewujudkan Sekolah Sehat yang nyaman untuk Kegiatan Belajar Mengajar …
~~~~~~~~~~~~~~~~~
