Bandar Lampung.5 Juni 2025 – Bintang Broadcast Media (BBM) melakukan kunjungan resmi ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Lampung, yang disambut langsung oleh Kepala Dinas, Bapak Thomas Americo, S.STP., M.H. Kunjungan ini berlangsung dalam suasana hangat namun penuh ketegasan, khususnya dalam membahas isu strategis seputar kebijakan pendidikan gratis dan larangan penarikan dana komite di sekolah.
Dalam kesempatan tersebut, Kadisdikbud Lampung, Thomas Americo, menegaskan bahwa sesuai dengan instruksi Gubernur Lampung, sekolah tidak diperbolehkan menarik dana komite dari orang tua siswa dalam bentuk apa pun.
“Jika ada sekolah yang masih menarik dana komite dari wali murid, maka kami tidak akan segan-segan memberikan sanksi tegas, termasuk pemecatan terhadap pihak yang bertanggung jawab,” tegas Thomas Americo dalam wawancara dengan Bintang Broadcast Media.
Sebagai solusi atas kebutuhan operasional yang selama ini ditopang oleh dana komite, pemerintah Provinsi Lampung akan mengalokasikan dana dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) serta menjalin kemitraan dengan dunia usaha melalui program Corporate Social Responsibility (CSR).
Sesi Wawancara Eksklusif BBM
Dalam sesi wawancara eksklusif yang dipimpin langsung oleh Pimpinan Redaksi BBM, Heru Firmansyah, bersama tim redaksi, Thomas Americo menjelaskan lebih dalam soal langkah konkret yang akan diambil Disdikbud untuk memastikan pendidikan benar-benar gratis dan berkualitas di seluruh wilayah Lampung.
“Kami ingin memastikan tidak ada satu pun anak di Lampung yang terhambat pendidikannya karena alasan biaya. Pemerintah hadir, dan kami butuh sinergi semua pihak termasuk media seperti BBM untuk ikut mengawal dan menyuarakan ini,” ujar Kadisdikbud kepada BBM.
Heru Firmansyah menyampaikan apresiasi atas keterbukaan dan ketegasan Disdikbud dalam menjalankan kebijakan pro-rakyat di bidang pendidikan.
“Kami dari Bintang Broadcast Media mendukung penuh langkah ini. Media punya tanggung jawab untuk menjadi jembatan informasi yang sehat dan membangun, terutama dalam hal yang menyangkut masa depan generasi muda,” ungkap Heru.
Pertemuan ini menandai kolaborasi yang lebih erat antara BBM dan Disdikbud Provinsi Lampung dalam mengedukasi masyarakat, mengawasi pelaksanaan kebijakan di lapangan, serta mendorong peran aktif dunia usaha dalam mendukung dunia pendidikan melalui skema CSR yang tepat guna.

